Pertemuan KN-LWF bersama Kepala-Kepala Sekolah dari mitra sekolah Lutheran Church of Australia di Indonesia

     Pada 14 Juni 2022, telah diadakan pertemuan KN-LWF bersama KepalaKepala Sekolah dari mitra sekolah Lutheran Church of Australia di Indonesia. Berkaitan dengan adanya undangan dari Lutheran Church of Australia pada KN-LWF Indonesia untuk menghadiri pertemuan seluruh sekolah Lutheran yang ada di Australia yang bermitra dengan sekolah-sekolah di Indonesia, sehingga pertemuan ini dihadiri oleh: 1. SMK GKPI 1 & SMK GKPI 2; SD GKPS, SMP GKPS 3, SMK GKPS 3; SMA HKBP 1 Tarutung; SMK HKBP Sidikalang & SMA HKBP Lawe Sigalagala; SMP & SMA HKBP Parapat; RBM (Community Based Rehabilitation Centre) GKPS; SMA GKPS Pematang Raya; SD HKI 3 Pematang Siantar; SD HKBP Latihan & SMA HKBP Pematang Siantar; SMA Swasta Kristen BNKP Gunungsitoli; SMP HKBP Lawe Sigalagala Pada pertemuan ini, KN-LWF banyak mendengar tentang keinginan dan harapan sekolah-sekolah untuk dapat lebih akrab dengan LCA sebagai mitra sekolah baik dalam hal peningkatan skill bahasa inggris bagi tenaga pengajar dan peserta didik, dukungan pada sarana pra-sarana sekolah, pelatihan-pelatihan untuk peningkatan soft-skill bagi peserta didik dan juga guru, beasiswa, dan juga kerinduan sekolah-sekolah untuk dapat lebih akrab dengan gerejanya dan mitra dari sekolah lain melalui pengadaan program kedepannya. Melalui pertemuan nanti KN-LWF akan menyuarakan cita serta harapan sekolah-sekolah kepada mitra di LCA.

Recent posts